1.
Uraikan pengertian, ruang lingkup dan kegunaan dalam mempelajari Ilmu pendidikan Islam?
Jawab :
Ruang lingkup pendidikan islam adalah : masalah-masalah yang terdapat dalam pendidikan Islam, seperti masalah tujuan pendidikan, masalah guru, kurikulum, metode dan lingkungan.[1]
Pendidikan dalam bahasa Arab biasa disebut istitah Tarbiyah yang berasaldari kata Rabba, pendidikan islam sama dengan Tarbiyah Islamiyah.[2]
Ruang lingkup :
Ø Setiapperubahan menuju kearah kemajuan dan perkembangan berdasarkan ruh ajaran Islam
Ø Perpaduan antara pendidikan jasmani, akal (intelektual), mental, perasaan (emosi), dan rohani (spiritual)
Ø Keseimbangan antara jasmani rohani, keimanan, ketakwaan, piker dzikir, ilmiah-amaliyah, materil spiritual, individual-sosial, dan Dunia-Akhirat
Ø Realisasi dwi fungsi manusia, yaitu : fungsi kepribadian sebagai hamba Allah (Abdullah), untuk menghambakan diri semata-mata hanya kepada Allah dan fungsi kekhalifahan sebagai khalifah Allah (khalifatullah), yang diberi tugas menguasai,memelihara, memamfaatkan, melestarikan, dan memakmurkan alam semesta (Rahmatan Lil ‘alamin).[3]
1. Bagaimana tujuan pendidikan menurut Islam, disertai dengan hadistnya?
Jawab :
Tujuan pendidikan Islam adalah membekali akal, dengan pemikiran dengan ide-ide yang sehat, baik itu mengenai aqaid (cabang-cabang akidah), maupun hukum.
قل هل يستوى امنوا الذين لايعلمون (الزمر:)
“katakanlah (hai Muhammad), apakah sama orang-orang yang berpengetahuan dan orang-orang yang tidak bepengetahuan”[4].
2. Siapa yang termasuk peserta didik dan pendidik dalam pendidikan Islam, jelaskan disertai dengan hadistnya?
Jawab :
Pendidik adalah : Murabbi, Mu’alim, dan Muaddib artinya seorang pendidik harus memiliki sifat Rabbani, bijaksana, terpelajar, tanggung jawab, kasih sanyang terhadap peserta didik dan harus menguasai ilmu teoritik, kreatif, memiliki komitmen tinggi dalam mengembangkan ilmu dan sikap menjunjung tinggi nilai-nilai ilmiah serta mampu mengintregasikan Ilmu dan Amal sekaligus.
Anak didik adalah anak yang sedang tumbuh berkembang, baik fisik maupun psikis, untuk mencapai tujuan pendidikan melalui lembaga pendidikan.[5]
3. Sebutkan prinsip-prinsip penyusunan kurikulum dan Kategori seperti apa kurikulum dalampendidikan islam!!!
Jawab :
Prinsip-prinsip kurikulum
Ø Adanya pertautan yang sempurna dengan Agama termasuk dengan Agama dan ajarannya
Ø Menyeluruh (Universal) pada kandungan kurikulum
Ø Adanya keseimbangan yang relatife antara tujuan dan kandungan kurikulum
Ø Berkaitan dengan bakat minat, kamampuan dan kebutuhan belajar
Ø Pemeliharaan pemberbedaan individual antara pelajar dalam bakat minat, kemampuan, kebutuhan dan masalahnya, dan juga memlihara perbadaan serta kelainan Alam sekitar dan masyarakat.
Ø Prinsip perkembangan dan perubahan Islam yang menjadi sumber pengambilan flsafah, prinsip dasar dan kurikulum
Ø Adanya pertautan antara mata pelajaran, pengalaman,dan aktivitas yang terkandung dalam kurikulum begitu juga dengan pertautan.[6]
4. Kategori kurikulum dalam pendidikan Islam
Jawab :
Kategori kurikulum
v Ilmu yang fardu A’in yang wajib dipelajari setiap orang muslim meliputi Ilmu-ilmu Agama, yakni Ilmu yang besumberkan dari kitab Al-Qur’an
v Bahasa, seperti Nahwu, sharap, makhraj, dan lafadz-lafadz yang membantu agama
v Ilmu yang mempelajari Ilmu Agama
v Ilmu kebudanyaan, seperti syair, sejarah, dan berbagai cabang filsafah.[7]
5. Uraikan teknik dan metode pendidikan Islam dan berikan contohnya?
Jawab :
Metode pendidikan Islam
a. Niat dan orientasi dalam pendidikan Islam, yakni untuk mendekatkan hubungan manusia dengan Allah sesama makhluknya
b. Keterpaduan (integrative, Tauhid), dalam arti bahwa dalam pendidika Islam ada kesatuan antara Iman-Ilmu-Amal, Iman Islam-Ihsan, Dzikir-Fikr (hati dan pikir), zhahir-batin (jiwa-raga), Dunia-Akhirat, serta yang dulu dan sekarang yang akan datang
c. Bertumpu pada kebenaran, dalam arti bahwa materi yang disampaikan itu harus benar, disampaikan dengan benar dan dengan dasar niat yang benar
d. Kejujuran dan amanah (sidq-Amanah)
e. Keteladanan
f. Berdasarkan pada nilai
g. Sesuai dengan usia dan kemampuan akal anak (Biqadri Uqulihim), pendidikan hendaknya diberikan peserta didik setelah mereka berusia tujuh tahun, sehingga mereka mampu merangsang pemikiran serta memperteguh keimanan, dan daya kretifnya
h. Sesuai dengan kebutuhan peserta didik (chil center), bukan saja hanya sekedar memnuhi keinginan pendidik, apalagiproyek semata
i. Mengambil pelajaran pada setiapkasus atau kejadian (Ibrah) yang menyenagkan dan menyedihkan
j. Proforsional dalam memberikan janji (wad Thargib) yang menggembirakan dan ancaman (Waid Tharhib) untuk memdidik kedisiplinan[8]
6. Jelaskan evaluasi pendidikansebagai teknik penilaian sebagai teknik penilaian dan uraikan sasaran evaluasi pendidikan Islam?
Jawab :
Evaluasi berasal dari kata “to evaluatie” yang berarti menilai yaitu aktifitas untuk menetukan nilai suatu yang berkaitan dengan dunia pendidikan (2003:195)
Objek evaluasi Islam dalam arti yang umum adalah peserta didik. Sementara dalam arti khusus adalah aspek-aspek tertentu yang berada pada peserta didik
Peserta didik disini bukan sebagai objek evaluasi semata tetapi juga sebagai subjek Evaluasi
Ø Evaluasi atas diri sendiri (self Evaluation, Muhasabah)
Ø Evaluasi terhadap peserta didik
[1] Prof.Dr.H.Abuddin Natta, MA, Filsafat Pendidikan Islam, hlm.16
[2] Dr.Moh. Raqib, M.Ag. ILMU PENDIDIKAN ISLAM, (Yogyakarta; LKiS).2009, hlm.13
[3] Dr.Moh. Raqib, M.Ag. ILMU PENDIDIKAN ISLAM, (Yogyakarta; LKiS).2009, hlm.22
[4] Abdurrahman Al Baghdadi, Sistem Pendidikan di Masa Khalifah Islam, (Surabaya: Pustaka Nasional)1996 hlm.25
[5] Moch.Eksan. KIAI KELANA, (Yogyakarta: LKiS). 2000. Hlm.36-37
[6] http://www.estetikacomp.blogspot.com
[7] http://www.estetikacomp.blogspot.com
[8] (95-98) (Moh.Raqib)
Free Template Blogger collection template Hot Deals BERITA_wongANteng SEO theproperty-developer
1 komentar:
Sama-sama Gan, Senang bisa membantu,....
Posting Komentar